Soal Kapolda Jateng Enggan Salami Andika Perkasa, Refly Harun: Ini Kebangetan

Soal Kapolda Jateng Enggan Salami Andika Perkasa, Refly Harun: Ini Kebangetan

BeritakanID.com - Sosok Kapolda Jateng Irjen Pol Ribut Hari Wibowo dan Cagub Jateng Andika Perkasa saat ini tengah menjadi sorotan publik.

Pasalnya, beredar video yang menunjukkan Kapolda Jateng, Irjen Pol. Ribut Hari Wibowo yang enggan bersalaman dengan Andika Perkasa.

Tak hanya itu, nampak pula Pj. Gubernur Jateng, Nana Sudjana yang turut enggan bersalaman dengan Andika Perkasa.

Video tersebut menuai beragam tanggapan dari sejumlah pihak di tengah panasnya dinamika Pilgub Jateng.

Baru-baru ini, pakar hukum tata negara Refly Harun menyayangkan sikap Kapolda dan Pj Gubernur Jateng tersebut.

Fenomena itu, mengingatkannya pada peristiwa level nasional yang sempat terjadi. Dimana beredar video Megawati Soekarnoputri yang enggan bersalaman dengan Surya Paloh di sidang MPR.

"Tapi ini kebangetan kan mereka tidak head to head sesungguhnya, tetapi dari sini menunjukkan kalo memang benar menolak bersalaman ya kelihatannya tidak netral," kata Refly seperti dikutip Kilat.com dari kanal YouTube-nya Rabu, 25 September 2024.

Refly menyebut fenomena tersebut sebagai hal yang aneh. Di sisi lain kata Refly, realitasnya politik kerap membelah masyarakat.

Meski demikian, dirinya tidak mempermasalahkan hal tersebut. Menurutnya yang terpenting adalah value yang dihasilkan. Adapun value yang dimaksud yakni nilai demokrasi hingga pemerintahan yang bebas dari korupsi.

"Jadi kita tidak boleh kemudian karena berbeda orientasi politik, lalu kemudian tidak bertegur sapa," tuturnya.(*)

Sumber: kilat

TUTUP
TUTUP