BeritakanID.com - Tim SAR Gabungan menembus pekatnya abu vulkanik erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki untuk melakukan evakuasi pada Sabtu (9/11/2024) malam.
Penyusuran di lereng Gunung Lewotobi Laki-laki dilakukan untuk memindahkan warga yang masih berada di perkampungan ke posko pengungsian terdekat.
Desa Nawokote yang menjadi desa pertama yang dilakukan proses evakuasi.
Di desan ini, terdapat sekitar 300 warga yang telah berkumpul di titik kumpul evakuasi menunggu tim SAR.
Seluruh warga kemudian segera dievakuasi dengan 8 unit truk.
Kurang dari satu jam setelah warga berhasil dievakuasi, erupsi dahsyat dilaporkan menghantam Desa Nawokote.
"Mengerahkan tim yang sudah disiapkan pemkab Flores Timur untuk mengevakuasi warga yang berada di desa ini," kata Ketua tim SAR Gabungan, Riswan Dwi Putra.
Warga yang berhasil dievakuasi kemudian diantar menuju posko pengungsian di Desa Eputobi.
Total pengungsi erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki saat ini tercatat mencapai sekitar 6.000 jiwa.
Mereka tersebar di empat titik pengungsian akni posko Desa Konga, posko Desa Bokang, posko Lewolaga dan posko Hikong.
Sementara itu, Gunung Lewotobi Laki-laki dilaporkan masih terus erupsi hingga Minggu 10 November 2024 siang.
Berdasarkan data Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), hari ini setidaknya sudah terjadi 3 kali gempa letusan.
Dengan amplitudo 11-14,8 milimeter dan durasi 59-977 detik serta gempa hembusan dan gempa tektonik lokal.
Data tersebut diambil per hari ini, dari pukul 06.00-12.00 WITA.***
Sumber: pojoksatu